Rumus Karburator, Cara Menentukan Diameter Venturi

Rumus Karburator
Rumus cara menentukkan ukuran diameter venturi karburator

Kurniots.com – Dalam melakukan modifikasi mesin, penggantian karburator motor memang seakan wajib. mengganti karburator yang sesuai dengan mesin motor yang telah kita ubah memang wajib untuk menyokong ubahan-ubahan yang telah kita lakukan. Untuk menentukan diameter venturi karbu motor yang sesuai dengan mesin dibutuhkan penghitungan dengan rumus karburator untuk Menentukan Diameter Venturi Karbu. Rumus ini juga bisa digunakan untuk reamer karbu.

Setelah sebelumnya saya tulis terkait cara seting pj mj karbu motor yang mungkin juga nanti harus anda baca untuk nanti jeting ulang karbu yang telah anda tentukan atau telah di reamer dengan ukuran diameter venturi berdasarkan hasil dari penghitungan dengan rumus karbu yang akan dibahas ini.

Cara menentukan diameter venturi karbu motor memang idealnya dihitung dengan rumus karburator agar menjadi tepat guna. nah bagi yang sedang mencari rumusnya untuk reamer karbu atau mencari ukuran venturi yang ideal, berikut saya tampilkan rumusnya sebagai cara menentukan diameter venturi karbu sesuai spek mesin motor.

Rumus Cara Menentukan Diameter Venturi Karburator

Rumus Venturi Karburator
Rumus Karburator, Cara Menentukan Diameter Venturi 3

Berikut ini ada rumus untuk hitung dalam menentukan ukuran diameter venturi karbu motor sesuai dengan spek mesin yang kita gunakan atau sudah kita oprek.

Rumus karburator :

Cara untuk mencari ukuran diameter venturi karbu yang ideal untuk motor oprekan.

D= K x √ (CxN)

  • K = Konstanta (nillainya ada di antara 0.6 – 0.9, untuk motor harian disarankan 0.65)
  • D = diameter venturi karburator
  • N = RPM puncak tenaga yang di inginkan
  • C = CC mesin dalam liter

Contoh rumus karburator: Motor dengan kapasitas mesin 125 cc kemudian di bore up jadi 140cc dan RPM puncak 10.000 maka begini cara hitungnya.

  • D= K x √ (CxN)
  • D = 0,65 x √ (0,14 x 10.000)  
  • D = 0,65 x √ 1400  
  • D = 0,65 x 37,4165~  
  • D = 24,32077~

Baca Juga : Cara Seting Angin Karbu Motor

Dari hasil penghitungan dengan rumus karburator diatas, maka untuk mempermudah mencari Karbu di toko sparepart digenapkan ukuran jadi venturi 24mm. untuk ukuran ini anda bisa gunakan salah satunya adalah Karbu PE 24.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *