Kurniots.com – Beberapa Gejala Kerusakan Kopling / Kopling Rusak – Kopling adalah komponen pentrasfer tenaga dari purana mesin ke transmisi atau persneling. Kopling bekerja untuk menyambung dan memutus mesin dengan transmisi pada saat netral dan pada saat perpindahan gigi.
Kopling terdiri dari beberapa macam jenisnya. jenis kopling yang paling umum kita ketahui adalah kopling basah pada motor dan kopling kering yang digunakan pada mesin-mesin mobil. gejala kopling rusak pada semua tipe kopling adalah sama yaitu paling umum adalah kopling selip. berikut adalah jenis-jenis kopling.
Baca Juga: Kopling Motor Selip, Ini Cara Memperebaiki
Jenis-Jenis Kopling ( Clutch )
- Clutch multipiring (multi plate clutch)
- Clutch basah (wet clutch)
- Clutch sentrifugal
- Clutch kerucut
- Clutch slip atau clutch keselamatan (safety clutch)
- Clutch sabuk
- Clutch hidraulik
- Clutch elektromagnetik
Cara kerja untuk jenis-jenis kopling diatas lihat Jenis dan cara Kerja Kopling.
Beberapa Gejala Kerusakan Kopling
Pada gejala kerusakan kopling atau kopling rusak, pengemudi kendaraan bisa menerkanya. karena kopling rusak atau mengalami gejala kerusakan maka akan membuat hal berikut ini.
Baca Juga: Tips Perawatan Kopling CVT Motor Matic
- Gigi persneling atau transmisi susah masuk.
Gigi susah masuk saat perpindahan gigi bisa jadi diakibatkan oleh kopling yang kurang menekan karena setelan untuk pedal atau tuas kurang tinggi, atau juga bisa diakibatkan per kopling jebol jika pada kopling mobil.
- Gigi transmisi susah masuk dalam keadaan panas ( tidak terjadi saat mesin dingin )
Kalo gejala ini diakibatkan oleh clutch cover yang rusak, penyebabnya lidah matahari pada dekrup lemah yang ketika dinjak kopling lidah tidak kuat mengangkat kopling.
Baca Juga: Tanda Kopling Tipis Yang Harus Kamu Ketahui
- Terdengar suara asing ketika di injak kopling.
Kalo ini bisa jadi akibat laher pendorong dekrup atau clutch release bearing kering atau aus.
- Kopling selip.
Nah ini yang paling umum banyak terjadi. kopling selip akan membuat mobil kurang tenaga, dan mesin terdengar meraung tanpa diikuti oleh akselerasi yang spontan.
Sekian tentang Beberapa Gejala Kopling Rusak semoga Beberapa Gejala Kerusakan Kopling / Kopling Rusak bermanfaat.